zoom-in lihat foto Atasi Bibir Gelap Menggunakan Jeruk Nipis dengan 3 Cara Mudah Ini
ilustrasi (sumber foto : net)

TRIBUNJUALBELI.COM - Memiliki bibir yang merah merona adalah impian setiap wanita.

Sayangnya, tak semua wanita beruntung memiliki bibir dengan warna merah.

Ada beberapa dari mereka yang memiliki bibir dengan warna gelap.

Meski tidak merokok, terkadang ada bibir wanita yang berwarna gelap karena disebabkan oleh faktor genetik.

Jika kamu termasuk wanita yang memiliki bibir gelap, kamu tak perlu khawatir.

Sebab, kamu masih bisa mengatasinya dengan bahan alami agar bibirmu bisa merah merona.

Dilansir dari berbagai sumber, ada bahan alami yang bisa dimanfaatkan untuk mengatasi bibir gelap.

Bahan alami tersebut adalah jeruk lemon atau jeruk nipis.

Berikut ini cara untuk melakukan perawatan jeruk nipis atau jeruk lemon agar bibir merah alami.


2 dari 3 halaman

- Cara pertama

Ambil irisan jeruk nipis atau jeruk lemon, lalu taburi sedikit gula pasir.

Gosokkan secara lembut pada bagian bibir yang berwarna gelap.

Cara ini akan membuat kulit mati dan membuat bibir lebih fresh.

Lakukan perawatan ini secara rutin untuk hasil yang maksimal.

- Cara kedua

Peras jeruk nipis atau jeruk lemon, lalu oleskan air jeruk tersebut pada bibir.

Lakukan perawatan ini sebelum tidur setiap hari selama 1 sampai 2 bulan.

Hal ini akan membuat bibir lebih merah merona.


3 dari 3 halaman

- Cara ketiga

Campurkan sari jeruk nipis atau jeruk lemon dengan glycerine dan madu.

Gunakan campuran ini sebagai lip balm dan oleskan sebelum tidur.

Campuran ini akan membuat bibir gelap menjadi lebih cerah.

(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)

Selanjutnya