TRIBUNJUALBELI.COM - Keluarga presenter Ayu Dewi memang kerap menyita perhatian warganet.
Bukan hanya karena kedua anaknya yang menggemaskan, namun juga karena sosok sang suami, Regi Datau yang terlihat pendiam.
Karakter suami Ayu ini lah yang sempat membuat warganet bertanya-tanya.
Bahkan pertanyaan itupun sampai ke telinga Ayu Dewi.
Menjawab keingin tahuan warganet, akhirnya Ayu Dewi pun membongkar salah satu karakter sang suami melalui Instagram storiesnya.
Kali ini Ayu memperlihatkan isi lemari sang suami.
Karakter sang suami pun jelas terlihat dari isi lemarinya yang sangat rapi dan tertata loh Sahabat NOVA.
Tak hanya mengelompokkan baju sesuai warna, namun juga sesuai panjang pendeknya lengan baju.
Selain itu, celana pun tergantung rapi dengan posisi yang sama.
Wah sangat rapi ya ?
Nah, cara seperti ini juga bisa kita terapkan di rumah loh.
Tak hanya menggambarkan karakter pemiliknya, namun penyusunan seperti ini pun bisa memudahkan kita untuk memilih baju tanpa membuatnya berantakan.
(*)
Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul Ayu Dewi Bongkar Lemari Suaminya, "Harus Disusun Per Warna dan... "

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!