TRIBUNJUALBELI.COM - Dibalik penampilan seorang selebriti, ada tangan-tangan berbakat sang stylist yang nggak boleh dilewatkan.
Sosok yang namanya sedang melejit di Indonesia adalah fashion stylist muda berbakat bernama Alva Susilo.
Pria yang masih berusia 22 tahun ini dinilai sukses membuat penampilan klien artisnya semakin memukau.
Salah satu yang menjadi langganan untuk ditatakan penampilannya adalah Prilly Latuconsina.
Yap, kekasih Maxime Bouttier terlihat semakin anggun memukau dengan penampilan yang ditata oleh Alva Susilo sebagai stylistnya.
Hal inilah yang menarik Stylo Grid.ID untuk mengulas ide kreatif sang stylist dalam memadukan gaya Prilly Latuconsina.
Terlihat dalam unggahan akun Instagram sang stylist, terunggah penampilan Prilly Latuconsina hasil tatanannya.
Penasaran kan seperti apa?
Dalam foto tersebut Prilly Latuconsina terlihat mengenakan sebuah busana dalam gaya etnik.
Busana bermodel cut out dress dengan motif tenun tersebut tampak sempurna membalut tubuh mungilnya.
Dengan potongan long sleeves sepanjang lutut, penampilan Prilly Latuconsina terlihat anggun dan santun.
Penampilan Prilly Latuconsina dengan etnik dress
Memberi kesan elegan, lace up platform heels hitam dipasangkan sebagai alas kakinya.
Penampilannya pun dipermanis dengan clutch bag mini dengan warna hitam senada.
Tampil dalam riasan yang flawless, anting stud dengan warna magenta senada dengan busananya hadir menemaninya.
Membuatnya terlihat semakin cantik elegan dan memesona dalam balutan busana bergaya etnik motif tenunnya.
Tak heran jika Alva Susilo sukses membuat tampilan Prilly Latuconsina jadi sorotan.
@diansetyaningrum98 : Kak @alvasus slalu bikin kak @prillylatuconsina96 tampil cantik deh
@asryaenun : Selalu suka style prilly kalau di tangan kakak
@permata_auliaprilly : Gini dongg syukakk eleganntttt
@ramadaniputry89 : Makasih ko @alvasus#alvastyle emang oke bgt,,prilly jd tambah anggun dan cantik
@yunibinto : Omg stylenya selalu kece cetarrrrrrrr kak @alvasus
Emang nggak salah ya kalau tangan hangat Alva Susilo mampu menambah cantik dan elegan penampilan sang artis.
Gimana nih menurut kalian tatanan Alva Susilo untuk Prilly Latuconsina kali ini? (*)
Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul Alva Susilo Sukses Bikin Penampilan Prilly Latuconsina dengan Busana Etnik Jadi Sorotan!

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!