TRIBUNJUALBELI.COM - Nama Atta Halilintar kini kian dikenal oleh masyarakat.
Ia dikenal sebagai salah seorang Youtuber muda Tanah Air yang cukup sukses.
Akun Youtube-nya bahkan telah mencapai lebih dari 4 juta subscribe.
Selain menjadi Youtuber, Atta juga memiliki berbagai bisnis sukses.
Kekayaannya pun tak perlu diragukan lagi, Moms.
Penghasilannya dari satu tayangan Youtube dikabarkan bisa mencapai puluhan juta, Moms.
Tak heran bila ia bisa membeli barang-barang mewah dan bergelimang harta.
Seperti kali ini, ia mengajak Raditya Dika menemaninya untuk membeli jam tangan mewah, Moms.
Tak tanggung-tanggung, jam tangan yang dibelinya tersebut berharga ratusan juta, seharga dengan sebuah mobil!
Ia pun membagikan pengalamannya membeli jam tersebut melalui Youtube-nya dengan judul "Beli Jam Seharga Mobil ft Raditya Dika".
Melalui unggahannya tersebut, Atta mengatakan ia ingin membeli jam tangan mahal itu sebagai sebuah pencapaian.
Telah mencapai lebih dari 4 juta subscriber, Atta pun ingin membuktikan bahwa pencapiannya tersebut bisa menghasilkan sesuatu.
"Gua kan di 4 juta subs ini pengen ada pencapaian yang gua buktikan gitu lho.
Selian gua biasanya suka otomotif, ini pertama kalinya gua setiap pencapian pengen ada sebuah jewelry.
Jewelry-nya seorang pria yaitu adalah jam," jelas Atta.
Ditemani Raditya Dika, yang pernah mendapat julukan King of Youtube, Atta pun mulai memilih-milih jam tangan bermerek tersebut.
Radit yang juga merupakan kolektor jam mahal, ia pun memberikan referensi pada Atta.
Atta Halilintar memilih jam yang ingin dibelinya bersama Raditya Dika
Setelah memberikan berbagai pilihan, akhirnya Atta menjatuhkan pilihannya pada satu jam tangan yang cukup wah dengan harga fantastis.
Pilihan Atta pun jatuh pada jam Rolex Submariner Date dengan warna oystersteel dan emas kuning.
Jam tangan tersebut pun dibandrol dengan harga kisaran Rp 178 juta.
Selain sebagai sebuah pengakuan pencapaian, Atta pun ingin menyaingi Raditya Dika.
"Biar motivasi, kata bang Radit motivasi pencapian. Jadi setiap ada pencapian ada tandanya gitu lho," ujarnya.
"Ceritanya mau ngebalap bang Radit," tambahnya sambil tertawa.
Ternyata jam tangan yang dibeli Atta tersebut sama seperti jam tangan yang pernah dimiliki Raditya Dika.
Setelahnya, ia sudah mengincar jam tangan seharga Rp 300 juta yang di pajang di toko tersebut untuk pencapian-pencapainnya beriktunya.
Atta pun merasa sangat senang karena memiliki jam baru tersebut.
Ia juga mengatakan bahwa selain untuk hadiah atas pencapiannya, membeli jam tangan mewah juga merupakan salah satu cara investasi.
Bahkan katanya, jam itu harganya lebih cepat naik dari harga mobil langka maupun harga tanah.
(*)
Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul Ingin Saingi Raditya Dika, Atta Halilintar Beli Jam Seharga Mobil

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!