zoom-in lihat foto 3 Kesalahan saat Menggunakan Pisau Dapur Ini Sering Tidak Disadari
Sumber foto : Nova

TRIBUNJUALBELI.COM - Poisau merupakan salah satu alat masak yang harus ada di dapur.

Alat ini digunakan untuk mengiris maupun memotong bahan masakan.

Namun, tahukah kamu bahwa kita kerap melakukan beberapa kesalahan saat menggunakan pisau?

Dilansir dari kreasisasa.com pada Kamis (12/7/2018), berikut ini beberapa kesalahan yang sering kita lakukan ketika menggunakan pisau dapur.

1. Tidak memegang gagang pisau dengan benar

Cara memegang gagang pisau juga perlu diperhatikan lho.

Sebab, jika salah memegang gagang pisau, akan mengganggu kenyamananmu dalam memotong bahan masakan.

Cara memegang yang baik adalah dengan sedikit maju kedepan (jempol berada pada bagian pangkal pisau, tidak pada gagang) jari telunjuk juga harus sedikit ditekuk agar tekanannya lurus ke depan seperti gambar berikut ini.



2. Memotong dengan cara yang salah

Biasanya seseorang akan memotong bahan masakan sesuai seleranya.

2 dari 2 halaman

Padahal memperhatikan teknik memotong merupakan hal yang penting lho.

Dengan cara memotong yang benar, kamu bisa menghindari risiko jari teriris dan membuat potongan makanan lebih menarik.

Jadi, potonglah dengan cara yang benar.

3. Melupakan ketajaman pisau

Tingkat ketajaman pisau adalah hal penting yang perlu kamu ingat.

Sebab, pisau yang tidak tajam akan mempengaruhi hasil potongan.

Terlebih jika kamu memotong ikan dan jenis daging lainnya.

Dengan menggunakan pisau yang tajam makan tekstur potongan daging tidak akan rusak atau hancur.

(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)

Selanjutnya