TRIBUNJUALBELI.COM - Nagita Slavina menjadi artis yang selalu menarik perhatian publik.
Ibunda Rafathar ini dinilai memiliki selera fashion yang tak main-main.
Nagita kerap mengenakan berbagai macam barang-barang mahal.
Mulai dari sepatu, baju, hingga tas yang dikenakannya pun memiliki harga yang mahal.
Di video yang diunggah akun YouTube Rans Entertainment pada 28 Juni lalu, saat itu Nagita sedang berada di Bandara.
Dalam video tersebut tampak istri Raffi Ahmad ini sedang membawa koper berwarna merah maroon.
Sepintas, koper yang dibawa Nagita terlihat biasa saja.
Namun rupanya, koper tersebut memiliki harga yang cukup fantastis lho.
Dilansir dari akun Instagram @fashion_nagitaslavina, ternyata koper yang dibawa Nagita seharga Rp 98 juta.
Koper tersebut merupakan produk dari #Chanel 'Chevron Trolley Rolling Suitcase'.
Sontak unggahan tersebut menuai reaksi netizen.
Banyak netizen yang takjub dengan koper yang harganya bisa untuk membeli mobil second.
@meetha9890: Ya Allah koper bisa beli mobil second mah
@iyaramsia :Bisa beli mobil
@lenisagitaa :Harga kopernya uda bisa bikin rumah dikampung aku mah
@aisyah_sholeh :Udh dpt rumah segitu di kampung say
@yukanayuka :Ebujugggg koper doangan hampir sratus jetong, lah gw bawa koper gtu seluruh isi kopernya cm 500rb, cm kopernya doang yg mahal
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!