zoom-in lihat foto Cobalah Berbaring Sambil Angkat Kakimu Sampai ke Atas 20 Menit Per Hari dan Rasakan 5 Manfaat Ini
Cobalah Berbaring Sambil Angkat Kakimu Sampai ke Atas 20 Menit Per Hari dan Rasakan 5 Manfaat Ini

TRIBUNJUALBELI.COM - Ada banyak cara untuk membuat tubuh menjadi lebih.

Mengonsumsi makanan sehat, berolahraga hingga melakukan aktivitas yang menyehatkan adalah contoh kecil untuk mendapatkan tubuh yang sehat.

Nah, kali ini kita akan bahas aktivitas harian yang menyehatkan.

Kita hanya perlu waktu 20 menit saja per hari untuk melakukan kegiatan ini.

Caranya pun cukup simpel, pertama-tama pilih posisi yang nyaman di dekat dinding.

Lalu letakkan bantal bantal atau alas sebagai penahan.

Sambil tiduran, angkat kakimu hingga menempel ke tembok.

Tetaplah di posisi seperti ini selama 15-20 menit.

Lalu, apa manfaat dari aktivitas ini?


Dilansir dari Brightside.me (2/7/2018), berikut ini 5 manfaatnya untuk kesehatan.

2 dari 4 halaman

1. Kaki Terasa Lebih Ringan

Kaki yang terasa berat disebabkan oleh sirkulasi darah yang buruk.

Dengan aktivitas seperti ini, aliran darah akan kembali lancar.

Kaki pun terasa lebih ringan saat melangkah.

2. Tidak Mudah Lelah Saat Menggunakan Sepatu High Heels

Bagi para wanita memakai sepatu high heels memang membuat lebih terlihat anggun.

Namun sepatu macam ini sering membuat penggunanya cepat lelah.

Masalah ini bisa terselesaikan dengan melakukan aktivitas ini secara rutin.

3. Proses Pencernaan Makanan Lebih Cepat

Seperti penjelasan diatas tadi, sirkulasi darah akan lancar jika melakukan kegiatan ini.


3 dari 4 halaman

Sirkulasi darah yang lancar juga membuat proses pencernaan makanan lebih cepat.

Makanan akan dengan mudah terserap oleh tubuh.

4. Menghilangkan Stres

Aktivitas seperti ini membuat tubuh menjadi lebih rileks karena menghirup udara lebih banyak.

Jaringan tubuh mendapatkan lebih banyak oksigen dan peredaran darah membaik.

Sel-sel pada tubuh pun bekerja dengan baik dan stres menjadi cepat hilang.

5. Tidur Menjadi Berkualitas

Selain meredakan rasa stres, aktivitas ini bisa membuat tidur kita lebih berkualitas.

Aktivitas ini juga bisa diterapkan oleh orang-orang yang mengalami gangguan tidur seperti insomnia.

Bagaimana mudah bukan?

4 dari 4 halaman

Selamat mencoba! (*)

(Hanggara N.Hendrayana/TribunJualBeli.com)

Selanjutnya