TRIBUNJUALBELI.COM - Sakit gigi menjadi penyakit yang tak bisa diremehkan.
Meski ada pepatah yang mengatakan, lebih baik sakit gigi daripada sakit hati, nyatanya hal tersebut tidaklah bisa menjadi patokan.
Sebab, sakit gigi bisa menjadi penyakit yang membuat seseorang menderita.
Bahkan semua aktivitas apapun bisa menjadi salah karena sakit gigi.
Dilansir dari health.com pada Sabtu (30/6/2018), salah satu penyebab terjadinya sakit gigi adalah gigi yang berlubang.
Gigi yang berlubang bisa menyebabkan sakit dan ngilu.
Saat ini, ada banyak obat di apotek yang menawarkan untuk mengatasi penyakit ini.
Salah satunya dengan obat penghilang rasa nyeri.
Namun, tahukah kamu? ternyata masih ada car amudah untuk mengatasi penyakit ini lho.
Berikut ini cara yang bisa kamu lakukan untuk meredakan sakit gigi karena masalah gigi berlubang.
1. Segera sikat gigi dan berkumur jika gigi mulai merasa nyeri.
2. Jangan mengonsumsi makanan dan minuman yang bisa memicu sakit gigi.
3. Ketika gigi mulai terasa nyeri, berkumurlah menggunakan air garam setidaknya 3 kali sehari.
4. Kompres area gigi yang sakit dengan menggunakan air es. Selain itu kamu juga bisa mengompres bagian pipi, leher dan telinga bagian belakang.
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!