TRIBUNJUALBELI.COM - Daging menjadi makanan favorit banyak orang karena memiliki rasa yang lezat.
Daging juga merupakan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai menu manakanan yang memanjakan lidah.
Itulah yang membuat banyak orang selalu menyediakan daging di rumahnya.
Biasanya seseorang menyediakan daging di rumah dengan menyimpannya di lemari pembeku (freezer).
Dengan menyimpan daging di freezer, daging bisa lebih tahan lama dan memiliki kualitas yang baik.
Lalu, ketika akan mengolahnya kita tinggal mengambil daging tersebut dari freezer dan mencairkannya.
Namun, ada beberapa hal yang perlu diingat ketika kamu akan menyimpan daging pada freezer.
Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini adalah hal yang perlu kamu ingat sebelum memasukkan daging pada freezer.
1. Jangan dipotong
Jangan memasukkan daging dalam keadaan sudah dipotong kecil-kecil.
Sebab, hal tersebut akan membuat tekstur daging rusak setelah dibekukan.
Jadi, masukkanlah daging ukuran 1/2 atau 1 kg ke dalam plastik transparan, lalu masukkan ke dalam freezer.
Nah, kamu bisa memotongnya ketika daging akan digunakan.
2. Simpan terlebih dahulu dalam kulkas
Sebelum kamu menyimpannya di dalam freezer, kau bisa menyimpan daging terlebih dahulu ke dalam lemari pendingin biasa.
Simpan dalam lemari es selama 4-5 jam.
Setelah itu, baru kamu masukkan ke dalam freezer.
3. Sebaiknya untuk tidak dicuci terlebih dahulu
Kamu juga disarankan untuk tidak mencuci daging yang akan dimasukkan ke dalam freezer.
Sebab, jika daging dicuci, akan membuat bakteri lebih mudah masuk.
Selain itu, kualitas daging tersebutpun bisa rusak.
Kamu bisa mencuci setelah daging benar-benar akan diolah.
Itulah hal yang perlu diperhatikan sebelum menyimpan daging pada freezer.
Selain itu, kamu juga perlu mengetahui cara yang benar untuk mencairkan daging beku sebelum diolah.
Hal tersebut bisa kamu baca di sini.
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!