zoom-in lihat foto Juara Indonesian Idol, Maria Simorangkir Tambah Daftar Penyanyi Asal Medan yang Jadi Pemenang Ajang Pencarian Bakat
Juara Indonesian Idol, Maria Simorangkir Tambah Daftar Penyanyi Asal Medan yang Jadi Pemenang Ajang Pencarian Bakat

TRIBUNJUALBELI.COM - Maria Simorangkir berhasil menjadi juara Indonesian Idol 2018.

Ia sukses mengalahkan Ahmad Abdul di babak grand final.

Kemenangan Maria ini melanjutkan tren penyanyi asal Medan yang menjuarai ajang pencarian bakat.

Sebelum Maria, ada beberapa penyanyi berbakat asal Medan yang menjuarai ajang-ajang pencarian bakat.

Siapa saja mereka?

Berikut ini daftarnya.

1. Ihsan Tarore

(Tribunnews.com)
(Tribunnews.com)

Muhammad Ihsan Tarore atau yang akrab disapa Ihsan Idol ini berhasil menjadi juara Indonesian Idol 2006.

Ia mengalahkan kontestan asal Manado, Dirly Sompie.

Kini penyanyi kelahiran 1989 ini menjadi penyanyi sekaligus aktor.


2 dari 4 halaman

Ia sempat memenangkan penghargaan aktor terfavorit di ajang Indonesian Movie Awards 2011.

2. Rinni Wulandari

(Tribunnews.com)
(Tribunnews.com)

Kesuksesan Ihsan Tarore di Indonesian Idol, dilanjutkan Rinni Wulandari di musim selanjutnya.

Rinni menjadi juara Indonesian Idol 2007.

Selepas mengikuti ajang ini, Rinni semakin eksis di dunia tarik suara.

Kini Ia lebih sering berduet dengan sang suami, Jevin Julian.

3. Indah Nevertari

(Tribunnews.com)
(Tribunnews.com)

Indah Nevertari adalah pemenang kompetisi Rising Star Indonesia pertama.

Ia mengalahkan penyanyi muda berbakat Hanin Dhiya di grand final.

3 dari 4 halaman

Penyanyi yang juga sarjana ekonomi ini masih eksis di dunia hiburan.


Kabarnya sebentar lagi Indah akan mengeluarkan lagu ramadhan.

4. Uma Tobing

(Tribunnews.com)
(Tribunnews.com)

Ajang pencarian bakat Indonesia Mencari Bakat pun juga melahirkan juara asal Medan.

Dia adalah Uma Tobing.

Uma Tobing sukses menjadi juara IMB 2 setelah mengalahkan Ale Soul.

Selepas ajang pencarian bakat ini, Uma masih terjun di dunia tarik suara.

5. Veri Affandi

(Tribunnews.com)
(Tribunnews.com)

Ada yang tau nama ini?

4 dari 4 halaman

Mungkin kalian akan lebih tau nama Veri AFI ketimbang Veri Affandi.

Ya, Veri Affandi merupakan pemenang ajang pencarian bakat Akadami Fantasi Indosiar pertama.


Kini penyanyi berbakat tersebut masih eksis bernyanyi.

Ia sempat membuat grup vokal bersama teman-temannya. (*)

Selanjutnya