zoom-in lihat foto SBMPTN - Meski Sepi Peminat, 9 Jurusan Ini Punya Banyak Peluang Kerja Lho
Ilustrasi (olbia)

TRIBUNJUALBELI.COM - Pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negri (SBMPTN) 2018 baru saja dibuka hari ini, Kamis (5/4/2018),

Hal itu disampaikan oleh Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Prof Sutarto Hadi, Rabu (4/4/2018).

"Iya, besok (5/4) akan dimulai pendaftaran SBMPTN 2018," ucap Prof Sutarto yang dilansir dari Tribunnews.com.

Pendaftaran SBMPTN dibuka hingga 27 April 2019 mendatang.

Sedangkan ujian tertulis dilaksanakan pada 8 Mei 2018.

Banyak hal yang membuat dilema siswa-siswa SMA yang hendak mengikuti SBMPTN.

Salah satu masalah terbesar saat hendak mendaftar adalah pilihan jurusan.

Pilihan jurusan bahkan bisa jadi penentu lolos tidakna dalam SBMPTN.

Untuk itu, jangan bimbang, ada beberapa jurusan yang sepi peminat tapi punya peluang kerja yang besar.

Berikut daftarnya yang dirangkum dari berbagai sumber.


2 dari 4 halaman

Teknik Nuklir

Beberapa siswa menginginkan kuliah di jurusan teknik.

Namun melihat persaingan yang begitu ketat, membuat mereka minder.

Jangan khawatir, jurusan teknik nuklir bisa jadi pilihan.

Banyak siswa yang tak begitu melirik jurusan ini.

Padahal saat lulus, teknik nuklir banyak diincar perusahaan-perusahaan lho.

Teknik Pengairan

Selain teknik nuklir, teknik pengairan bisa jadi pilihan untuk kamu yang ingin kuliah teknik.

Indonesia membutuhkan banyak tenaga ahli untuk mengurus aliran air demi kelancaran ekonomi.

3 dari 4 halaman

Mengingat Indonesia yang juga merupakan negara agraris.


Oseonografi

Sebagai negara maritim, Indonesia punya deretan laut yang sangat luas.

Banyak industri perikatan dan kelautan yang membutuhkan ahli kelautan atau oseanografi.

Ahli Perkapalan

Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki aktivitas kapal cukup luas.

Perkembangan maritim di Indonesia membuat ahli di bidang perkapalan sangat banyak dibutuhkan.

Kehutanan

Kawasa hijau yang melimpah membuat lulusan kehutanan sangat dibutuhkan di Indonesia.

4 dari 4 halaman

Pemerintah butuh tenaga ahli untuk mengawasi kondisi hutan di Indonesia.

Apalagi terkait maraknya pembakaran dan penggunaan lahan tanpa izin.


Aktuaris

Aktuaris merupakan seorang ahli yang menerapkan ilmu keuangan dan teori statistik.

Seorang aktuaris sangat dibutuhkan dalam bidang asuransi.

Mengingat pertumbuhan agen asuransi di Indonesia kian meningkat.

Pustakawan

Menjadi pustakawan tak selalu identik dengan sifat pendiam atau kutu buku.

Kabar bahagianya, seorang pustakawan dibutuhkan oleh setiap perusahaabn untuk menyusun dokumen dengan rapi.

Teknobiomedik

Buat kamu yang ingin terjun di dunia kesehatan, jurusan teknobiomedik bisa jadi pilihan selain jurusan mainstream lainnya.

Lulusan teknobiomedik ini juga tak kalah penting dnegan dokter.


Di bidang kesehatan, analisa serta diagnosa dari seorang lulusan teknobiomedik juga dibutuhkan.

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)

Selanjutnya