TRIBUNJUALBELI.COM - Untuk kamu pengguna setia Instagram, pasti tahu apa itu Instagram Stories.
Instagram Stories adalah fitur yang terdapat pada Instagram untuk mengunggah aktivitas setiap hari bagi para penggunanya.
Aktivitas tersebut pun hanya berlaku 24 jam saja.
Namun, pernahkah terlintas dalam benakmu bahwa siapa pengguna yang sangat perhatian pada setiap momen yang kamu bagikan?
Istilah lainnya, mereka adalah orang-orang yang bisa dibilang "kepo" terhadap kehidupanmu.
Dilansir dari Social Media Week pada Rabu (21/3/2018), Ternyata urutan viewer pada Instagram Stories bukan berdasarkan waktu maupun kronologis, melainkan algoritma.
Seseorang yang berada dalam urutan viewers teratas merupakan orang yang itu-itu saja dari waktu ke waktu.
Hal ini menunjukkan bahwa urutan teratas Instagram stories merupakan orang-orang terdekatmu.
Orang tersebut bisa saja pacar, sahabat, keluarga, dan orang-orang terdekat lainnya.
Hal ini bukanlah kebetulan, sebab algoritma telah merumuskan pada beberapa faktor.
Satu di antaranya adalah seberapa sering orang tersebut membuka profil dan foto-fotomu di Instagram.
Orang tersebut tak perlu banyak berinteraksi denganmu seperti memberikan komentar maupun like pada setiap unggahanmu.
Intinya, orang yang berada di deretan teratas pada view Instagram Stories mu merupakan para penguntit atau diistilahkan stalker.
Hal tersebut diketahui dari sebuah percobaan yang dilakukan oleh beberapa pengguna Reddit, untuk kemudian dikonfirmasi oleh pihak Instagram.
Beberapa pengguna Reddit membuat akun-akun dummy untuk percobaan ini.
Sebagian akun tersebut dibuat secara berkala untuk membuka profil dan foto akun tertentu tanpa berkomentar atau memberi like.
Setelah dicoba, akun tersebut berada di urutan teratas view pada Instagram Stories.
“Kunjungan profil dipertimbangkan (algoritma), begitu juga dengan keseringan like dan komentar,” kata Paige Thelen, yakni perwakilan dari divisi Technology Communication Instagram seperti dikutip dari laman Social Media Week.
Selain melalui urutan viewer Instagram Stories, kamu juga bisa mengetahui siapa orang yang sering membuka profilmu melalui urutan antar muka Instagram Stories.
Urutan profil di sisi paling kiri pada antarmuka Instagram Stories juga kerap diisi orang yang itu-itu saja. Menurut Paige Thelen, hal tersebut juga tak semata-mata berdasarkan kronologis.
“Sama seperti feed, Stories diperlihatkan berdasarkan momen yang paling Anda pedulikan. Ada beberapa faktor, termasuk prediksi apakah Anda akan suka dengan kontennya, waktu posting, dan hubungan Anda dengan orang yang posting,” kata Paige Thelen.
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!