TRIBUNJUALBELI.COM - Saking kecanduannya, banyak di antara kita yang main hape nggak kenal waktu.
Meski seharian sudah main smartphone, namun malamnya tetap masih juga pakai hape.
Bahkan saat mau tidur dengan lampu kamar sudah dimatikan.
Sebenarnya, baik dalam keadaan terang ataupun gelap, seseorang memang tidak disarankan untuk menggunakan hape terlalu sering.
Hal ini disebabkan di layar smartphone terdapat cahaya biru atau blue light.
Simak: Smartphone Terbaik 2017, Ini Pilihannya
Blue light berasal dari spectrum yang memiliki energi tinggi mirip seperti cahaya ultraviolet dari matahari.
Oleh karena itu, blue light mampu merusak retina mata jika terpapar secara terus-menerus.
Sebagai tempat menerima, mengubah, dan mengatur intensitas cahaya, retina mata memiliki fungsi yang sangat penting.
Karena cahaya tersebut akan diubah menjadi sinyal saraf dan dikirimkan ke otak.
ika bermasalah, maka bisa mengakibatkan kesalahan tafsir di otak.
Sementara, bagian retina mata yang bertanggung jawab untuk proses penglihatan yang rinci (melihat cara kerja mata) adalah makula.
Berada di bagian tengah, makula inilah bagian paling sensitif di retina.
Ketika seseorang menatap ponsel dalam keadaan gelap, satu-satunya cahaya hanyalah berasal dari layar hape.
Hal ini membuat blue light langsung menyerang makula dan mata pun bekerja lebih keras.
Akibatnya, terjadi beberapa gangguan mata seperti mata kering, mata berair, mata lelah, buram mendadak.
Bahkan ada yang sa
mpai paling parah yaitu kebutaan.
Kasus mata kering, mata berair, mata lelah, dan buram mendadak adalah hal yang paling sering terjadi.
Sementara untuk kasus kebutaan, menurut sebuah penelitian The New England Journal of Medicine, di dunia baru ada dua orang.
Dalam jurnal dijelaskan bahwa inilah satu-satunya penelitian yang menjelaskan, bahwa seseorang bisa mengalami kebutaan jika melihat layar hape dalam keadaan gelap.
Walau baru ada dua orang korban, namun jangan remehkan kasus itu.
Jika membaca hape dalam gelap itu dilakukan terus menerus dan dalam waktu cukup lama, peluang mengalami kebutaan menjadi besar.
Selain itu, melihat smartphone dalam keadaan gelap juga mengakibatkan masalah kesehatan lainnya.
Seperti gangguan tidur dan stres.
Lalu bisa menyebabkan otak menjadi lelah.
So, atur baik-baik waktu kamu bermain hape ya ladies.
Jangan sampai kecanduan dan malah merugikan diri sendiri.
(Grid.id/Susanto Ari Prasetyo)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!