zoom-in lihat foto Ternyata Ini Sosok Mr H yang Selama Ini Dikabarkan Dekat dengan Syahrini
(kolase TribunJualBeli)

TRIBUNJUALBELI.COM - Bermula dari siaran langsung di Instagram @princessyahrini, adik Syahrini mengungkap inisial seseorang yang mengirim bunga pada Inces.

Dalam siaran itu, Aisyahrani secara terang-terangan mengatakan jika Syahrini baru saja menerima kiriman bungan dari Mr. H.

Mengetahui hal itu, Inces pun langsung memasang raut wajah tak biasa.

Ia terlihat kesal dengan adik sekaligus menagernya itu

Tentu hal itu mengundang rasa penasaran publik.

Terlebih saat siaran langsung itu di unggah ulang oleh salah satu akun gosip di Instagram.

Sontak banyak netizen menduga-duga siapakah sosok inisial Mr. H yang disebut-sebut Rani

Akhirnya, mulai dari nama Haji-haji di Kalimantan hingga Hotman Paris dilontarkan untuk menebak sosok tersebut.

Mengetahui hal itu, Syahrini pun tak tinggal diam.

Pada Senin (12/3/2018) pelantun lagu Sesuatu itu akhirnya buka suara soal sosok Mr. H yang selama ini ramai diperbincangkan.


2 dari 3 halaman

"Katanya H itu adalah haji-haji di Kalimantan, H itu adalah Hotman Paris, halah halu semuanya ya kan," ungkap Syahrini dilansir dari Kompas.com.

Syahrini juga mengatakan jika semua kabar dan tebakan itu semua merupakan fitnah.

Nama pria-pria yang disebutkan oleh netizen pun sama sekali tidak benar.

"Aku enggak nyangka sepertinya semua dibesar-besarkan, karena memang netizen itu maha benar dengan semua fitnahannya ya kan," tutur wanita berusia 35 tahun itu.

Syahrini juga mengaku kiriman bunga tersebut merupakan kiriman dari kliennya.

Salah satu klien ingin mengajak Inces bekerjasama dalam suatu acara.

Mr. H yang disebut sang adik juga merupakan sebuah aplikasi sosial media bernama Hypstar.

Dan Hypstar lah yang menawarkan kontrak kerjasama kepada Inces.

Jadi, Mr. H yang dimaksud bukan seorang pria yang bisa merebut hatinya.

3 dari 3 halaman

"Jadi tidak ada H yang seperti dibayangkan," pungkas Syahrini.


Hingga saat ini nyatanya Syahrini belum memamerkan seorang pria yang menjadi kekasihnya.

Syahrini mengaku masih nyaman dengan status lajangnya.

Ia juga mengaku tak pernah menjalin hubungan dengan seorang pria berinisial H.

"Aku tidak pernah punya mantan yang inisial H, tidak sedang dekat dengan yanng berinisial H, aku juga tidak sedang berpacaran dengan berinisial H," ungkap Syahrini dengan nada manjanya.

(TribunJualBeli.com/ Alieza Nurulita)

Selanjutnya