TRIBUNJUALBELI.COM - Banyak sebagian orang yang meremehkan sebuah pelukan.
Padahal pelukan memiliki manfaat yang baik bagi kita.
Manfaat tersebut antara lain bagi kesehatan tubuh maupun kesehatan mental.
Bagi kesehatan mental, ternyata berpelukan dapat mengurangi stres dan depresi dan dapat meningkatkan suasana hati menjadi lebih baik.
Dilansir dari Boldsky.com pada Rabu (14/3/2018), berikut ini adalah manfaat yang bisa kamu dapatkan dari berpelukan.
1. Memberikan rasa nyaman pada orang yang sedang memiliki masalah
Saat berpelukan, lkecemasan yang dirasakan seseorang bisa berkurang.
Oleh sebab itu, berpelukan sangat baik dilakukan saat kamu atau kerabatmu memiliki masalah.
Jika kamu memiliki kerabat yang sedang dilanda masalah, dekaplah ia dengan erat, dengan berpelukan rasa kecemasan yang ada dipikirannya akan berkurang.
Hal itupun mampu membuat dirinya bisa berpikir lebih jernih untuk menyelesaikan masalahnya.
2. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Berpelukan ternyata juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Hal tersebut karena saat berpelukan stres yang dirasakan seseorang akan mengalami penurunan.
Dari situlah sistem kekebalan seseorang akan mengalami peningkatan.
Jadi tubuh akan terlindungi dari infeksi.
3. Menghilangkan rasa nyeri
Para ilmuwan mengatakan, berpelukan memicu pelepasan hormon oktosin yang bisa meningkatkan suasana hati seseorang.
Saat suasana hati seseorang menjadi lebih baik, rasa nyeri yang dirasakannya akan berkurang.
4. Mencegah depresi dan menghilangkan stres
Pelepasan hormon oktosin saat berpelukan juga dapat mencegah depresi dan rasa stres.
Hal tersebut karena hormon oktosin membuat seseortang merasa bahagia.
5. Mengurangi resiko penyakit jantung
Selain untuk kesehatan mental, berpelukan juga baik untuk kesehatan tubuh.
Satu di antara bagian tubuh yang merasakan manfaat saat berpelukan adalah jantung.
Menurut para ahli kesehatan, berpelukan dapat menurunkan risiko penyakit jantung pada seseorang.
(TribunJualBeli.com/Intan Hafrida)

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!