TRIBUNJUALBELI.COM - Karena cinta semua perbedaan bisa disatukan.
Salah satunya adalah soal usia.
Menikah dengan seseorang dengan rentang usia yang jauh bukanlah hal mudah.
Tapi 5 artis ini dengan sangat yakin mengikrarkan janji setia dengan pasangannya yang beda usia 20 tahun lebih.
Siapa saja mereka?
Berikut ini 5 artis top yang menikahi pasangannya yang beda usia 20 tahun lebih.
1. Mark Sungkar dan Santi Asoka Mala
Sempat menjalin pernikahan dengan Fanny Bauty, Mark Sungkar menikahi perempuan yang jauh lebih muda.
Ayah Shireen Sungkar ini menikahan dengan Santi Asoka Mala yang usianya terpaut 45 tahun.
Bahkan keduanya kini sudah dikarunia anak bernama Yusuf Averoes Sungkar.
2. Ingrid Kansil dan Syarief Hasan
Artis cantik Ingrid Kansil menikah dengan politisi bernama Syarief Hasan.
Keduanya terpaut usia 27 tahun.
Menikah sejak tahun 1999, keduanya dikarunia anak bernama Ziankha Amorrette Fatimah Syarief.
3. Doyok dan Nova Fauzan
Komedian Doyok menikahi Nova Fauzan yang terpaut usia 25 tahun.
Keduanya dikarunia 3 orang anak sejak menikah pada 2006 silam.
Sebelumnya Doyok pernah menikah dengan wanita bernama Sahidah yang meninggal karena kanker pada tahun 2004.
4. Ahmad Albar
Di tahun 2009 Ahmad Albar menikahi seorang wanita bernama Dewi Sri Astuti.
Keduanya terpaut usia 37 tahun.
8 tahun menikah, keduanya diberikan keturunan seorang bayi perempuan bernama Malayeka Shaezan Albar.
5. Adjie Pangestu dan Novita Petria
Sempat beberapa kali gagal dalam menjalani kisah percintaan, Adjie akhirnya menikahi gadis bernama Novita Petria.
Adjie dan Novita terpaut usia 25 tahun.
Keduanya kini tengah menikmati menjadi pengantin baru.
Tinggalkan Jakarta, 5 Artis Cantik Ini Pilih Menetap di Bali
TRIBUNJUALBELI.COM - Jakarta merupakan pusat industri hiburan dan perokonomian Indonesia.
Di kota ini adalah tempat yang tepat untuk mengembangkan karier, terutama di dunia hiburan.
Tapi hiruk pikuk Jakarta ternyata sudah tak menarik minat artis-artis cantik ini.
Mereka lebih memilih tinggal di Bali, sebuah pulau yang jadi destinasi wisata unggulan Indonesia.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini ada 5 artis cantik yang kini tinggal di Bali.
Check this out!
1. Sophie Navita
Sudah jarang eksis di televisi, Sophie Navita ternyata memutuskan untuk pindah ke Bali.
Awalnya Ia dan suami Pongky Barata memilih pindah ke Australia.
Namun karena berbagai pertimbangan, Sophie dan keluarga akhirnya tinggal di Bali.
2. Tia Ivanka
Sejak bercerai dengan sang suami di tahun 2011, Tia Ivanka memutuskan tinggal di Bali.
Disana Ia tinggal dengan sang anak, Micah Jayden Sotello.
Tia memilih meninggalkan keglamoran kota Jakarta untuk hidup tenang di Bali.
3. Feby Febiola
Menikah dengan musisi Franky Sihombing pada 2016 lalu, Feby Febiola akhirnya pindah ke Bali.
Di Bali pasangan artis ini membuka usaha cafe.
Pasangan yang baru saja menikah ini pun begitu menikmati tinggal di Pulau Dewata.
4. Nana Mirdad
Nana Mirdad dan sang suami Andrew White memutuskan tinggal di Bali setelah menikah.
Mereka pindah ke Bali karena Andrew White memiliki usaha di pulau tersebut.
Hingga kini keduanya terlihat betah di Bali.
5. Happy Salma
Happy Salma menikah dengan Tjokorda Bagus Dwi Santana Max Kerthyasa seorang pangeran keturunan Kerajaan Ubud Bali.
Karena hal itulah Happy Salma memutuskan untuk pindah ke Bali.
Walaupun begitu, artis berusia 38 tahun ini masih kerap wara-wiri Bali-Jakarta.

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!